Apa itu forex trading

Apa itu forex trading

Banyak yang bertanya apa itu forex trading?
Forex singakatan dari “foreign exchange”

Forex adalah pertukaran mata uang asing. Biasa orang awam sering menyebutnya dengan istilah “valuta asing (valas).”

Jika dikaitkan dengan trading, maka trading forex adalah perdagangan mata uang dari berbagai negara dengan tujuan untuk mendapatkan keuntungan (profit).

Transaksi jual-beli mata uang di antara berbagai pihak itu bukan terjadi di sebuah pasar dengan bangunan fisik, melainkan dalam jaringan tak kasat mata yang disebut “pasar forex” yang menggunakan platfrom trading seperti metatrader 4.

Sejarah singkat forex trading

Lahir bersamaan dengan Sistem Moneter Standar Emas pada tahun 1875. Sistem ini menentukan nilai tukar mata uang setiap negara terhadap nilai satu ons emas. Harga emas selalu berfluktuasi terhadap nilai mata uang Dolar, dan hal ini menyebabkan dibuatnya sistem pertukaran mata uang.

Perang Dunia II menandakan berakhirnya Sistem Moneter Standar Emas dan dilahirkannya sebuah sistem baru sebagai pengganti — Sistem Bretton Woods. Sistem baru ini mulai diterapkan pada tahun 1944 dan menjadikan dolar AS sebagai mata uang cadangan primer di dunia. Sistem ini tidak berlangsung lama dan berakhir pada akhir tahun 1971. Pada tahun 1976, Pasar Forex Exchange modern bermunculan dan memperkenalkan nilai tukar mata uang mengambang. Pada pertengahan tahun 1990, trading forex mulai masuk ke dunia elektronik dan masih digunakan sampai saat ini.

Jenis Perdagangan Forex & Komoditi

Seiring dengan perkembangan zaman, kini perdagangan forex terbagi menjadi beberapa bagian di pasar keuangan dan juga komoditi yang masing-masingnya memiliki tujuan dan kepentingan tersendiri. Mari kita kupas satu persatu!

  1. Pasar Spot
    Pasar ini merupakan pasar dimana pembelian atau penjualan instrumen keuangan, komoditas atau aset lain dengan pembayaran tunai dan langsung, sebagai lawan dari pasar untuk pengiriman masa depan.

Biasanya pasar ini sering kali disebut sebagai pasar tunai atau pasar fisik karena perdagangan langsung ditukar dengan aset.

  1. Pasar Forward
    Pasar forward atau yang sering disebut sebagai pasar berjangka merupakan pasar untuk transaksi penjualan dan pembelian dengan penyerahan di kemudian hari.

Dikatakan berjangka sebagai lawan dari pasar spot atau pasar tunai, karena transaksi yang terjadi penyerahannya dilakukan secara berjangka waktu.

  1. Pasar Futures
    Pasar futures atau Perdagangan Berjangka merupakan salah satu pasar yang cukup familiar di tengah masyarakat Indonesia karena pasar ini menjadi salah satu tempat di mana perjanjian yang menyatakan volume standar suatu mata uang tertentu ditukar pada tanggal jatuh tempo tertentu.

Sama-sama disebut sebagai pasar berjangka, dimanakah letak perbedaan antara pasar futures dan pasar forward?

Perbedaannya terletak pada cara perdagangan yang dilakukan.

Pasar futures dilakukan secara OTC (over the counter) sedangkan pasar forward sebaliknya. Itu artinya, perdagangan berjangka dilakukan di bursa berjangka sedangkan kontrak forward tidak.

Sebagai catatan, bursa berjangka merupakan tempat atau fasilitas untuk memperjualbelikan kontrak atas sejumlah instrumen keuangan atau komoditi dengan harga tertentu.

Selain itu, pasar futures juga menjadi salah satu pasar investasi terbesar di dunia yang terus berkembang pesat setiap tahunnya.

Bahkan data terbaru di akhir tahun 2019 yang dipublikasikan oleh Triennial Central Bank Survey of Foreign Exchange and OTC Derivatives Markets Activity dari Bank for International Settlements menyebutkan bahwa,

“Perdagangan di pasar forex saat ini telah mencapai $6,6 triliun per hari di bulan April 2019.”

Perdagangan di pasar forex ini terus mengalami peningkatan dimana

  • April 2007 menyentuh angka $3.3 triliun
  • April 2010 menyentuh angka $4.0 triliun
  • April 2017 menyentuh angka $5.1 triliun.

Volume perdagangan yang sangat besar ini pada akhirnya menyebabkan likuiditas yang cukup tinggi di pasar forex.

Bagaimana dengan resiko, apakah dalam trading forex resiko akan tetap ada?

Tentu saja!
Semua tergantung pada Anda, apakah siap atau tidak dengan resiko tersebut.

Tentang Resiko dalam Trading Forex

Ingat, trading forex tidak akan selalu menghasilkan profit atau keuntungan.
Dalam banyak transaksi yang Anda lakukan, tentu pada satu waktu Anda mengalami kerugian, dan hal ini sangat wajar terjadi. Bahkan seorang yang mempunyai usaha besar pun juga pernah mengalami kerugian, bukan?

Dalam trading forex, beberapa trader yang cukup berpengalaman menganggap bahwa resiko dalam trading sebagai pelajaran yang dapat dikelola kembali dengan baik.

Oleh karena itu, tidak sedikit dari trader berpengalaman yang pada akhirnya tetap konsisten menghasilkan profit dari trading forex.

Jadi, penting untuk Anda bisa memahami resiko yang akan terjadi sebelum memulai trading dan selalu siapkan cara untuk mengantisipasinya.
Artinya, dalam trading forex anda perlu menguasai manajemen modal dan risiko dengan baik.

Bagaimana caranya?
Coba perhatikan ilustrasi berikut!

Rizky berencana melakukan trading forex dengan modal Rp.20.000.000,-
Saat itu, Rizky bersedia meresikokan 10% dari modal yang ia miliki sebagai acuan untuk batasan risiko yang bisa diterima ketika mengalami kerugian dan berharap potensi profit yang didapatkan akan sama, yaitu sebesar 10% per bulannya.

Hal yang Rizky lakukan tentu bisa Anda dapatkan jika menguasai manajemen modal dan risiko serta memiliki strategi trading yang sesuai.

Lalu, kira-kira berapa modal yang harus Anda keluarkan untuk memulai transaksi trading forex ini?

Modal untuk melakukan trading forex itu relatif. Melepas modal saat trading, sebenarnya tergantung pada seberapa besar target keuntungan yang ingin Anda dapatkan.

Rata-rata trader profesional berhasil mendapatkan profit 5-10% per bulan dari modal awal.
Jadi, jika Anda ingin mendapatkan target sebesar $500-$1000 per bulan, maka Anda membutuhkan modal berkisar antara $5000-$10000.

Meskipun begitu, bukan berarti jika Anda memiliki modal di bawah $5000 tidak akan berhasil saat trading. Minimal yang disarankan oleh ahli untuk Anda mengeluarkan modal awal saat trading sebesar $1000.

Untung ataupun rugi saat melakukan trading, tergantung pada cara Anda menganalisa dan menggunakan strategi yang cocok dengan karakter Anda.

Tidak perlu khawatir, saat ini Anda bisa melakukan trading forex dengan cara mudah.

Anda bisa mendapatkan penyedia layanan serta broker forex yang mampu membantu dan memudahkan Anda saat melakukan trading forex salah satunya di InstaForex.

Anda bisa memanfaatkan fasilitas belajar trading di Blogforex untuk pemula dan bisa mendaftar untuk mendapatkan akun real trading forex khusus di instaforex untuk Anda yang sudah berpengalaman.

Produk Forex yang Diperdagangkan

Produk yang diperdagangkan? Sudah pasti Valuta asing, bukan? Benar sekali. Namun, ada hal penting yang harus Anda ketahui lebih lanjut jika ingin menjadi seorang trader.

Dalam forex trading, mata uang diperdagangkan secara berpasangan. Maksudnya, mata uang dari satu negara dapat diperdagangkan secara berpasangan dengan mata uang dari negara lainnya.

Contoh, mata uang yang sering disediakan dalam trading seperti EUR/USD memiliki arti pasangan mata uang Euro dan Dollar US. Inilah yang biasanya sering disebut sebagai currency pair.

Pada dasarnya, currency pair dibagi menjadi 2 bagian yaitu:

1. Major currency pairs

SimbolCurrency Pairs
AUDUSDDollar Australia dan Dollar US
EURUSDEuro dan Dollar US
GBPUSDPound sterling dan Dollar US
NZDUSDDollar New Zealand dan Dollar US
USDJPYDollar US dan Yen Jepang
USDCHFDollar US dan Swiss Franc
USDCADDollar US dan Dollar Kanada

2. Cross Currency Pairs

SimbolCurrency Pairs
AUDNZDDollar Australia dan Dollar New Zealand
GBPJPYPound sterling dan Yen Jepang
EURAUDEuro dan Dollar Australia
EURGBPEuro dan Pound sterling
CHFJPYSwiss Franc dan Yen Jepang
AUDJPYDollar Australia dan Yen Jepang
GBPCHFPound sterling dan Swiss Franc
EURCADEuro dan Dollar Kanada
GBPAUDPound sterling dan Dollar Australia
EURCHFEuro dan Swiss Franc

Menurut Triennial Survey pada tahun 2019, pasang mata uang EURUSD tercatat diperdagangkan sebesar 24%, disusul dengan USDJPY berada di angka 13,2%, dan terakhir ditempati oleh GBPUSD sebesar 9,6%.

Pada saat itu, mata uang dolar AS terlibat dalam 88.3% dari transaksi, diikuti oleh euro (32,3%), kemudian yen (16,8%), dan pound sterling (11,8%).

Apa saja transaksi yang harus Anda ketahui sebelum melakukan perdagangan?

Sebelum Anda melakukan transaksi pada pairs yang tersedia, ada baiknya untuk Anda mengetahui 2 jenis transaksi yang dapat dilakukan yaitu “Beli atau Buy” serta “Jual atau Sell” dimana Anda bisa melakukan proses jual atau beli sesuai dengan strategi yang telah disiapkan.

Anda dapat membuka posisi beli jika Anda percaya bahwa nilai mata uang dasar tertentu akan meningkat, begitupun sebaliknya.

Lalu, Mengapa harga dapat menjadi naik ataupun turun di pasar forex?

Apa yang Dapat Mempengaruhi Harga Forex?

Salah satu penyebabnya adalah supply and demand. Ketika dunia membutuhkan lebih banyak dolar AS, maka pada saat itu juga nilai dollar dapat menjadi meningkat. Ketika ada terlalu banyak dolar AS yang beredar di pasar, maka harga mata uang tersebut dapat menjadi turun.

Kekuatan yang menggerakkan pasar saham juga dapat berimbas pada perubahan nilai mata uang. Selain itu, Faktor lain seperti tingkat suku bunga, data ekonomi baru dari negara-negara terbesar dan ketegangan geopolitik juga dapat mempengaruhi harga mata uang di suatu negara.

Bagaimana Cara Kerja Trading Forex?

Tidak sedikit yang beranggapan bahwa trading forex itu mirip seperti judi atau gambling, karena hanya mengandalkan faktor keberuntungan atas prediksi-prediksi yang dibuat.

Apakah itu benar?

Tidak, Trading forex bukanlah sebuah judi!

Trading forex sendiri merupakan salah satu aktivitas perdagangan yang diatur dan diawasi secara ketat oleh badan pemerintah, khususnya Indonesia melalui Bappebti.

Setiap perubahan harga yang terjadi di pasar forex bukan karena dikendalikan oleh pihak tertentu, melainkan perubahan dan pergerakan harga itu dipengaruhi oleh kondisi ekonomi dan faktor-faktor lainnya yang mempengaruhi nilai tukar dari mata uang tersebut.

Dalam trading forex, seorang trader akan mengelola dan menjalankan setiap transaksinya secara mandiri melalui perantara broker forex sebagai pihak yang dipercaya sebagai “penghubung” antara trader dengan pasar dunia.

Salah satunya INSTAFOREX, yang berperan sebagai broker internasional terpercaya

Broker forex sebagai penyedia fasilitas transaksi pun menyediakan rekening terpisah untuk keamanan dana nasabahnya (trader), alat dan sarana transaksi, layanan edukasi, serta layanan lainnya yang memudahkan Anda dalam bertransaksi.

Broker akan mengatur dan memberikan akses mudah ke pasar forex agar setiap trader bisa ikut melakukan trading forex dengan baik.

Pastikan Anda memilih broker forex terpercaya yang teregulasi secara resmi untuk keamanan Anda dalam melakukan trading!

Tempat dan Waktu Terbaik Untuk Trading Forex

Pertama-tama, Anda perlu mengetahui bahwa waktu trading forex dibagi menjadi beberapa sesi utama, yaitu:

  • Sesi Sydney (Australia)
  • Sesi Tokyo (Asia)
  • Sesi London (Eropa)
  • Sesi New York (Amerika).

Disini kita bisa melihat bahwa ada beberapa perbedaan waktu cukup panjang antara Australia dan Amerika (sekitar 16 jam).

Saat pasar di satu negara tutup, pasar lain sedang berada di posisi buka, begitupun seterusnya. Penasaran seperti apa?

Saatnya, Anda mulai mempelajari waktu buka dan tutupnya pasar forex per wilayah!

Sesi PerdaganganJakarta (GMT+7)ESTGMT
Sydney (Buka) Sydney (Tutup)5:00 Pagi 2:00 Siang5:00 PM 2:00 AM9:00 PM 6:00 AM
Tokyo (Buka) Tokyo (Tutup)7:00 Pagi 4:00 Sore7:00 PM 4:00 AM12:00 AM 9:00 AM
London (Buka) London (Tutup)1:00 Siang 10:00 Malam3:00 AM 12:00 PM7:00 AM 3:00 PM
New York (Buka) New York (Tutup)8:00 Malam 5:00 Pagi8:00 AM 5:00 PM12:00 PM 9:00 PM

Panduan jam trading forex tersebut dapat dijadikan acuan, kecuali saat Amerika Serikat dan beberapa negara lain memberlakukan Daylight Saving Time (DST).

Ketika DST, jam trading forex dapat digeser lebih maju 1 jam. Demikian juga pada jadwal peristiwa-peristiwa penting dalam kalender ekonomi.

Pada dasarnya, perdagangan di pasar forex dapat dilakukan tanpa adanya jeda istirahat selama 5 hari dalam seminggu.

Dengan begitu, akan selalu ada peluang yang terbuka untuk dapat melipatgandakan keuntungan di trading forex kapan saja tanpa perlu mengenal waktu.

Kegiatan trading ini pun bisa menjadi sangat fleksibel sehingga anda tidak perlu khawatir akan waktu yang lebih banyak diisi untuk bekerja ataupun waktu luang lainnya yang dapat anda isi untuk melakukan aktivitas bersama keluarga.

Perkembangan market forex yang sangat pesat dan diiringi oleh tumbuhnya broker forex yang menjadi mitra Anda dalam trading menjadi paduan yang sangat pas untuk Anda melakukan trading dimana saja.

Meskipun selalu buka 24 jam, pasar forex tetap memiliki hari dan jam tertentu dimana aktivitas trading akan sangat ramai dan sepi.

Semakin ramai pasar, maka semakin besar peluang untuk mendapat keuntungan yang Anda harapkan. Namun sebaliknya, jika semakin sepi pasar forex maka semakin sedikit kesempatan untuk bisa menghasilkan profit.

Oleh karena itu, penting untuk Anda bisa mengerti waktu dan panduan akan jam trading forex seperti tabel di atas.

Aplikasi Untuk Trading Forex

MetaTrader 4 menjadi salah satu software trading yang sudah sangat dikenal di kalangan para pelaku pasar.

Metatrader 4 sering disebut sebagai MT4 merupakan platform trading online paling populer di dunia untuk memperdagangkan forex, CFD, komoditas, dan indeks.

Platform ini dapat diinstall di berbagai media seperti PC, laptop, hingga smartphone.

MetaTrader 4 menyediakan alat dan sumber daya yang diperlukan untuk menganalisis dinamika harga instrumen keuangan dan membuat transaksi perdagangan.

Apa saja kelebihan yang dimiliki oleh platform trading ini?

Keunggulan MetaTrader 4

  1. Software ini di support oleh semua sistem baik Windows, android, ios hingga mac.
  2. Memfasilitasi semua jenis produk perdagangan
  3. Tersedia dalam berbagai bahasa
  4. Beragam fasilitas, variasi grafik, dan ratusan indikator teknikal sebagai alat bantu untuk menganalisa dan melakukan trading forex.
  5. Fasilitas scripting untuk membantu memudahkan trader dalam memodifikasi, mengedit ataupun menganalisa senyaman mungkin.
  6. Fasilitas Robot Trading dapat ditambahkan pada MetaTrader untuk memudahkan transaksi secara otomatis.
  7. Sudah terkoneksi dengan sistem internal email yang memungkinkan trader untuk mendapatkan informasi forex dengan cepat
  8. Trader dapat melakukan bermacam-macam order baik langsung maupun tertunda dan dapat memasang take profit dan stop loss untuk mengatur perolehan keuntungan dan membatasi resiko secara otomatis.
  9. Sistem keamanan yang terpercaya, dilengkapi dengan enkripsi dan terus menerus diperbaharui secara berkala.

Jika sudah mendapatkan kemudahan seperti ini, apakah Anda masih ragu untuk melakukan trading forex dan komoditi di FOREXimf?

Meskipun begitu, ada saja kendala yang mungkin saja muncul saat akan melakukan trading forex. Kira-kira apa saja kendala tersebut?

Kendala dalam Trading Forex


Kendala pasti akan selalu tetap ada, termasuk saat anda melakukan trading. Salah satu kendala yang paling umum yang terjadi adalah tidak adanya pengetahuan akan risiko serta cara untuk mengantisipasi guna meminimalisir kerugian yang mengakibatkan trading merugi

Tak sedikit dari trader tidak memiliki strategi trading yang tepat, tidak tahu bagaimana menyusun trading plan, tidak memahami cara penerapan manajemen modal dan resiko dengan baik dan mudah menyerah hanya karena mengalami kerugian saat trading.

Jika sudah begini, apakah Anda harus menyerah atau tetap lanjut untuk melakukan trading?

Tips “Comeback” Dari Kegagalan Trading
Jika Anda memilih menyerah, ikuti tips di bawah ini untuk mengumpulkan kembali semangat Anda dalam melakukan trading forex!

  1. Kuatkan kemauan dan tekad Anda!
    Banyak orang yang berhenti di tengah jalan, namun ini saatnya untuk anda meyakinkan diri bahwa anda bisa mendapatkan profit sesuai keinginan.
  2. Pastikan Anda secara bertahap, mulai dari dasar-dasar trading.
    Banyak orang yang ingin menggunakan strategi yang canggih namun tidak memahami dasarnya sehingga berakhir menjadi zonk.
  3. Cek tempat belajar
    Pastikan Anda belajar mengenai trading dari sumber yang benar dan orang yang tepat. Dalam arti, orang yang benar-benar memiliki pengalaman dan terjun langsung di dunia forex trading ini.
  4. Pahami semua hal penting dari trading
    Pastikan kembali Anda sudah memahami analisa teknikal, penggunaan metatrader hingga pengendalian emosi (psikologi trading).

Jika Anda petarung tangguh, kesuksesan akan muncul dengan sendirinya asalkan Anda tetap berusaha dan terus berjuang.

Bukankah setiap bisnis memiliki resiko?

Tidak ada cara instan agar bisnis yang Anda miliki bisa langsung mendapatkan keuntungan. Semua membutuhkan proses dan kerja keras, termasuk saat Anda melakukan trading di pasar forex!

Kenapa Harus Trading Sekarang Juga?

Tidak sedikit orang dan mungkin termasuk Anda yang masih pemula dalam hal ini, terus bertanya “Mengapa saya harus melakukan trading di pasar forex? Apa keunggulan trading forex dibandingkan dengan trading lainnya?”

  1. Pasar forex dikenal sebagai pasar yang sangat potensial dilihat dari tingkat likuiditas yang cukup tinggi dan akan terus berkembang pesat seiring berjalannya waktu.
  2. Modal yang Anda keluarkan untuk melakukan trading jauh lebih kecil (dibandingkan nilai transaksi sesungguhnya).
  3. Transaksi bisa dilakukan dua arah (two-way opportunity), baik turun atau naik tetap bisa meraup keuntungan.
  4. Transaksi bisa berlangsung selama 24 jam sehari, 5 hari seminggu.
  5. Bisa dilakukan secara online, dari mana saja dan kapan saja.

Dalam trading forex, mata uang diperdagangkan dalam berbagai ukuran dengan satuan lot, semakin besar ukuran transaksi maka semakin besar peluang keuntungan maupun kerugiannya. Sesuai dengan prinsipnya, “High Risk – High Return.”

Namun hal tersebut bukan menjadi masalah dalam trading forex karena adanya “pengungkit” atau leverage untuk meningkatkan nilai transaksi sehingga seorang trader bisa memetik keuntungan saat harga naik ataupun turun (two ways opportunity).

Ditambah lagi saat ini momentumnya sangatlah tepat — di mana kondisi keuangan global sedang carut-marut akibat mewabahnya virus corona (COVID-19) yang mengakibatkan pergerakan harga yang luar biasa signifikan.

Selain itu, peluang seperti ini belum tentu ada lagi dalam 10 tahun mendatang dan sangat jarang sekali terjadi.

Potensi-potensi keuntungan seperti ini tentu saja sangat sayang untuk dilewatkan, terutama bagi Anda yang berencana untuk mengelola dan mengembangkan kekayaan melalui bisnis ini.

Jadi, siapkah Anda untuk menjadi seorang trader handal dalam pasar forex? Ini waktunya untuk Anda bergabung dan jadilah salah satu trader di market forex sekarang juga!